Senin, 18 April 2011

PROSEDUR PENATALAKSANAAN PASIEN ASMA BRONKHIAL

Defenisi
Asma bronkhiale adalah suatu keadaan sesak napas yang disebabkan oleh penyempitan saluran napas sebagai reaksi alergi terhadap bahan tertentu (debu, bulu-bulu halus, suhu dingin dll).


Diagnosis
Anamnesa penyakit    :    Keluhan utama sesak napas, ada penyakit penyerta/pencetus seperti batuk, Riwayat sesak sebelumnya, riwayat keluarga, riwayat pemakaian obat asma,
Pemeriksaan fisik     :    Pernapasan cepat dan bunyi mengi, Auskultasi paru, wheezing positif 
PENATALAKSANAAN
1.    Posisi setengah duduk atau berbaring dengan bantal tinggi
2.    Berikan Oksigen  5 liter/ menit
3.    Bila pasien sangat sesak dan tensi < 140 mmhg, dapat diberikan epinefrin injeksi 0,5 cc subkutan
4.    Beri obat :
-    Salbutamol 4 mg dewasa, 2 mg anak dosis 3x1
-    Deksamethasone 0,25 mg 3x1 dewasa, 3x1/2 anak
-    Obat untuk penyakit penyerta misalnya batuk, beri amoxycillin 500 mg 3x1 dan GG 3x1
5.    Bila pasien yang masuk dengan keluhan sesak dengan tekanan darah tinggi serta tidak disertai dengan wheezing atau ditemukan tanda-tanda udem pada kaki dan perut, maka sebaiknya segera dirujuk ke Rumah Sakit untuk mendapatkan penatalaksanaan dan diagnosis pasti. Pasang oksigen 2-4 liter/menit sesuai derajat sesaknya dan infus RL 12 tetes/menit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar